Thursday, January 07, 2010

Nasi Goreng Salmon

Bahan:
Nasi putih 1 piring.
Ikan salmon 100 gram ambil dagingya saja potong kotak kecil jagung,wortel bekuan 50 gram, direbus, sishkan daun bawang 1 btg iris kecil seledri 1 batang iris tipis Telur 1 bh kocok garam, merica kecap ikan 2 sdm

Cara memasak:
Panaskan wajan beri minyak sayur 2 sdm masukan irisan daun bawang dan seledri, aduk tambahkan telur kocok, masak sampai telur matang. Tambahkan nasi, jagung dan wortel, serta ikan salmon, aduk rata, beri garam,merica, dan kecapkan. Aduk rata dan siap dihidangkan dengan taburan daun bawang.


Ikan Panggang Sambel Mangga

Bahan:
2 ekor ikan bawal berat @300 gram, siangi
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
Olesan: 3 sdm kecap manis, 1 sdm margarine, le1ehkan, 2 siung bawang putih, haluskan, 1/2 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk
Sambel Mangga:
1 buah mangga muda, serut
2 lembar daun jeruk
1 buah tomat, iris
Haluskan:
5 cabai merah besar
12 cabai rawit merah
3 butir bawang merah
1 sdt terasi
1 sdt garam, 1/2 sdt gula pasir
Pelengkap: jeruk limau dan daun kemangi
Cara Membuat:
1. Ikan cuci bersih, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar.
2. Olesi ikan dengan olesan dan panggang hingga matang, angkat.
3. Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus bersama daun jeruk, setelah harum, masukkan mangga serut dan tomat, aduk rata, angkat.
4. Siapkan pinggan tata ikan, tuangkan sambal, lengkapi dengan jeruk limau dan daun kemangi.
5. Sajikan hangat.
Untuk: 4 orang

No comments: