Monday, February 15, 2010

Spagheti Kerang Saus Terung

Bahan:
- ½ bks spageti (jenis angel hair atau yang kecil)
- 500 gr kerang putih
- 12 siung bawang putih, iris tipis panjang
- ½ bh bawang bombai, iris tipis panjang
- 1 bh terung ungu, potong kotak2 sdm garam
- 2 sdt lada hitam bubuk
- 9 sdm keju parmesan
- 2 bh tomat merah, potong kotak
- 4 sdm canola oil
- 350 gr udang pancet, bersihkan
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt keju parmesan
- canola oil untuk memasak
- 3 tgk daun basil

Cara Membuat:
1. Lumuri kerang dengan garam. Sisihkan.
2. Panaskan canola oli, tumis bawang putih hingga setengah matang. Tambahkan bawang bombai dan tomat. Aduk sampai harum.
3. Masukkan kerang dan terung. Masak sampai matang atau cangkang kerang terbuka. Bumbui garam, parmesan, dan lada hitam.
4. Buat tumis udang: panaskan canola oil, masukkan udang, air jeruk lemon, parmesan, lada, dan garam. Aduk sampai matang dan agak berkuah.
5. Tuang spageti ke atas piring hidang, tata tumis udang di atasnya. Hias dengan daun basil segar.

Tips:
Selain kerang dapat gunakan ikan, udang, cumi, atau daging ayam dengan jumlah sama.

No comments: