Wednesday, May 05, 2010

Sup Cakar Ayam


Bahan
- 8 buah cakar ayam, bersihkan kulitnya, potong-potong
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1 liter air
- 1 sdm minyak sayur
- 2 siung bawang putih, cincang
- ½ cm jahe muda, iris halus
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- ½ sdt merica bubuk
- 2 sdt garam
- 1 buah egg tofu, potong-potong
- 2 buah jamur kuping, potong-potong
- 50 g wortel, potong tipis
- 1 batang daun bawang, iris kasar

Cara membuat
- Lumuri cakar ayam dengan air jeruk nipis. Biarkan selama 30 menit lalu tiriskan
- Didihkan air, rebus cakar ayam dengan api kecil hingga mendidih dan lunak
- Tumis bawang putih dan jahe hingga wangi
- Angkat, masukkan ke dalam kaldu
- Tambahkan bumbu lainnya. Masak hingga bumbu meresap
- Tambahkan tofu dan sayuran. Masak hingga seluruhnya matang
- Angkat, sajikan panas

Untuk 4 orang


No comments: