Bahan:
1 ekor ayam, potong 8
Bumbu haluskan:
4 buah cabe merah besar
5 buah kemiri
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jahe
1 ruas kunyit
1 sdm air asam jawa
1 sdm gula merah sisir
½ sdt garam
200 ml santan kental
3 batang sereh, memarkan
3 lbr daun salam
Cara membuat:
Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ayam, aduk rata, masak hingga ayam matang, tuangi santan. Didihkan sambil diaduk. Masukkan daun salam dan sereh.
Biarkan hingga santan surut. Angkat, dan taruh ayam bersama bumbu dalam loyang atau nampan pyrex.
Panggang dalam oven selama 30 menit, dengan suhu 180´C.
No comments:
Post a Comment